Kunjungan Inkubator Bisnis STPreneur Pariwisata Bali

16 Desember 2019

Jakarta, 11 Desember 2019 – INOTEK menerima kunjungan Inkubator Bisnis Politeknik Pariwisata Bali stpreneur. Kunjungan yang dimaksud adalah dalam rangka melakukan orientasi dan pengembangan jaringan serta berdiskusi mengenai pengelolaan inkubator bisnis. Keberadaan inkubator bisnis merupakan faktor penggerak tumbuhnya ekosistem startup, yang berperan penting dalam menumbuhkan dan mengembangkan startup. Dalam diskusi ini INOTEK berbagi pengalaman tentang pengelolaan inkubator bisnis selama 11 tahun. Capaian INOTEK sebagai inkubator yang berkomitmen dalam mendampingi startup telah melahirkan 39 startup berbasis teknologi tepat guna. Prestasi dari startup ini membanggakan INOTEK sebagai inkubator dengan segala dinamika bisnis dan kondisi ekonomi Indonesia yang disruptif dan dinamis. Semoga dengan adanya berbagi pengalaman ini dapat memberikan prespektif manajemen inkubasi profesional untuk menaikan kelas startup di Indonesia.

Related Article