Teknologi Pendingin untuk Konsumsi Sehat

01 September 2021

Jakarta, 01 September 2021 | Penggunaan alat bantu pengawetan yang kurang tepat pada produk seperti ikan, udang dan daging membuat kualitas produk berkurang bahkan cenderung berbahaya. Selain menggunakan pengawet, selama ini teknologi yang digunakan masih seperti pendingin tradisional menggunakan es balok, namun seperti yang kita ketahui es balok tidak bertahan lama penggunaannya.

Berlatar belakang dari hal diatas PT Mahakarya Inovasi Teknologi telah membuat inovasi teknologi (Cold Bank) sebagai bank pendingin dengan suhu mencapai -20 derajat celcius dengan ketahanan suhu mencapai 2,5 hari dengan kondisi tertutup. Cold Bank hadir sebagai solusi untuk kehidupan yang lebih sehat dan efisiensi biaya untuk masyarakat yang berhubungan dengan pendinginan, pembekuan pada banyak segmen seperti Nelayan, UMKM, Rumah Tangga dll.

Teknologi ini merupakan penelitian yang memiliki fungsi utama sebagai alat pendingin dan pembeku tanpa listrik portable dan bisa digunakan berulang ulang selama lebih dari 3 tahun. Untuk saat ini Cold Bank sedang dalam tahap inkubasi INOTEK Foundation dalam program Startup Inovasi Indonesia.

Setelah melewati perjuangan edukasi masyarakat untuk membudayakan penggunaan cold bank sejak tahun 2020, PT MIT membuka kantor cabang kedua di Kelurahan Kali Baru, Jakarta Utara. Dekat dengan nelayan, sebagai misi untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga nelayan dan mendorong peningkatan gizi masyarakat dengan mengkonsumsi ikan berkualitas.

Related Article

Heikaku – Job Portal